Muara Enim — Dalam upaya membangun karakter pelajar yang tangguh dan berintegritas di era digital, Polsek Gelumbang jajaran Polres Muara Enim turut ambil bagian dalam kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) di SMKN 1 Gelumbang, yang berlangsung di Lapangan Sekolah SMKN 1 Gelumbang, Desa Talang Taling, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk sinergi antara pihak kepolisian dan dunia pendidikan dalam menangkal pengaruh negatif yang kian marak di kalangan remaja, seperti judi online, penyalahgunaan narkoba, dan penyimpangan dalam penggunaan media sosial.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Aiptu Warsa, S.Sos selaku Kanit Binmas Polsek Gelumbang bersama Aipda Rahmad Mauludin, S.H, selaku Bhabinkamtibmas Desa Talang Taling. Keduanya diundang sebagai pemateri utama dalam kegiatan penyuluhan yang diikuti oleh sekitar 450 siswa kelas 10 dari lima program keahlian yang ada di SMKN 1 Gelumbang.
Dalam pemaparannya, Aiptu Warsa menyampaikan secara lugas mengenai bahaya judi online yang tidak hanya merusak mental dan moral generasi muda, tetapi juga menjadi pintu masuk berbagai tindak kriminal. Ia juga mengajak para siswa untuk menjauhi narkoba, yang dapat menghancurkan masa depan hanya dalam sekejap.
Tak hanya itu, penyuluhan juga menyentuh topik penting lainnya seperti etika dan kebijaksanaan dalam menggunakan media sosial, serta pentingnya mentaati tata tertib berlalu lintas demi keselamatan bersama.
Kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh antusiasme. Para pelajar terlihat aktif menyimak, bahkan ikut terlibat dalam sesi tanya jawab yang membahas permasalahan-permasalahan nyata yang kerap mereka temui di lingkungan sekitar.
Kepala Sekolah SMKN 1 Gelumbang beserta dewan guru menyambut baik kehadiran pihak kepolisian dan menyampaikan apresiasi atas komitmen Polsek Gelumbang dalam mendukung pembentukan karakter pelajar yang cerdas dan sadar hukum sejak dini.
Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan para siswa mampu menjadi agen perubahan di tengah masyarakat—membawa semangat positif, menolak segala bentuk penyimpangan, serta menjadi pelopor keselamatan dan ketertiban di lingkungannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar